Sabtu, 03 Februari 2018 08:01:33

Mau Tahu Penyebab Ketiak Kerap Gatal?

Mau Tahu Penyebab Ketiak Kerap Gatal?

Beritabatavia.com - Berita tentang Mau Tahu Penyebab Ketiak Kerap Gatal?

Salah satu bagian tubuh yang menjadi perhatian bagi banyak orang adalah ketiak. Ya, ketiak yang bau dan suka berkeringat pasti akan mengganggu ...

Mau Tahu Penyebab Ketiak Kerap Gatal? Ist.
Beritabatavia.com -
Salah satu bagian tubuh yang menjadi perhatian bagi banyak orang adalah ketiak. Ya, ketiak yang bau dan suka berkeringat pasti akan mengganggu kenyamanan serta aktivitas harian Anda.

Tapi, tak hanya bau dan keringat, ketiak yang gatal juga bisa jadi hal yang sangat mengganggu. Anda mungkin pernah merasakan ketiak sangat gatal dan tidak tahu cara mengatasinya.

Karena itu, untuk mengatasinya Anda harus mengetahui terlebih dahulu apa penyebab paling umum gatal pada ketiak. Wewangian dari sabun, deterjen atau deodoran bisa mengiritasi kulit ketiak yang halus, yang seringkali muncul akibat mencukur bulu ketiak.

Beralihlah ke produk bebas wewangian dan oleskan krim hidrokortison 1 persen untuk menenangkan ketidaknyamanan pada ketiak.

Jika cara tersebut tidak berhasil, Anda perlu melihat penyebab potensial lainnya. Salah satunya adalah kemungkinan Anda memiliki infeksi jamur.

Gatal yang dirasakan akibat infeksi jamur pada ketiak sama seperti yang dirasakan pada bagian tubuh lain. Untuk menghilangkannya, gunakan krim anti jamur yang sama dengan infeksi jamur vagina. Namun, apabila rasa gatal tak juga hilang, Anda mungkin membutuhkan obat dari dokter.

Ketiak yang berkeringat terkadang memiliki penyebab yang berlawanan, meskipun keringat adalah pemicu utamanya. Ketiak dapat dengan cepat mengeluarkan keringat ketika berada di dalam ruangan yang panas dan mengenakan baju yang berlapis.

Dan semua keringat tersebut sebenarnya menghilangkan kelembapan dari kulit, sehingga menimbulkan kulit yang kering. Pilih deodoran dengan anti perspirant yang secara aktif menahan keringat. 0 KAY
Berita Terpopuler
Berita Lainnya
Rabu, 08 Februari 2023
Sabtu, 04 Februari 2023
Kamis, 05 Januari 2023
Senin, 19 September 2022
Senin, 13 Juni 2022
Selasa, 26 April 2022
Selasa, 26 April 2022
Selasa, 19 April 2022
Senin, 18 April 2022
Senin, 18 April 2022
Jumat, 18 Maret 2022
Kamis, 20 Januari 2022