Kamis, 26 April 2018 12:23:01

Pelatih Bima Sakti Dipecat

Pelatih Bima Sakti Dipecat

Beritabatavia.com - Berita tentang Pelatih Bima Sakti Dipecat

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menyatakan pelatih Timnas U-19 Bima Sakti sudah tidak melatih lagi dan sebagai penggantinya Indra ...

   Pelatih Bima Sakti Dipecat Ist.
Beritabatavia.com - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menyatakan pelatih Timnas U-19 Bima Sakti sudah tidak melatih lagi dan sebagai penggantinya Indra Sjafri kembali melatih tim nasional U-19, yang sebelumnya tanpa juru taktik sepeninggal Bima Sakti.

Komite eksekutif PSSI secara bulat memutuskan memanggil kembali Indra Sjafri, ujar Pelaksana tugas Ketua Umum PSSI Joko Driyono di Jakarta, Rabu malam (25/4/2018).

Joko menyebut, ada beberapa pertimbangan PSSI memanggil kembali pria asal Sumatera Barat tersebut ke timnas U-19. Pertama, Indra merupakan bagian dari proyek jangka panjang PSSI. Kedua, PSSI membutuhkan sosok yang bisa melebur dengan timnas U-19 dalam waktu singkat mengingat Egy Maulana dan rekan akan mengikuti Kejuaraan U-18 AFF pada 2-14 Juli 2018.

Sebenarnya ada tujuh orang termasuk Indra Sjafri yang masuk nominasi pelatih timnas U-19, di mana tiga dari luar negeri dan empat dari Indonesia. Diskusi tentang itu tidak mudah. Setelah dilakukan beberapa evaluasi, maka diputuskan Indra Sjafri menjadi pilihan, kata Joko.

Indra Sjafri sendiri langsung dihadapkan dengan agenda pemusatan latihan (TC) dan uji coba bersama timnas U-19. TC rencananya digelar pada Mei, Juni dan Juli 2018. Di bulan Juni, PSSI menjadwalkan timnas U-19 mengikuti dua laga uji coba.

PSSI sendiri memberikan target yang tidak ringan pada Indra Sjafri. Indra diminta membawa timnas U-19 menjadi juara Kejuaraan AFF U-18 AFF dan peringkat empat besar Piala Asia U-19 yang digelar 18 Oktober-4 November 2018. Kedua turnamen ini sendiri berlangsung di Indonesia. Kami meminta Indra Sjafri untuk fokus menangani timnas U-19 sampai target itu tercapai, tutur Joko.

PSSI, pada Selasa (10/4), mengumumkan secara resmi bahwa Bima Sakti tidak lagi melatih tim nasional U-19 setelah bertugas selama sekitar dua bulan agar dia kembali fokus sebagai asisten pelatih timnas U-23 yang disiapkan untuk Asian Games 2018.

Di masa kepemimpinan Bima, timnas U-19 selalu kalah dari dua kali pertandingan uji coba yaitu takluk dari timnas U-23 dengan skor 0-5 dan dikandaskan timnas U-19 Jepang dengan skor 1-4. Sebelum Bima Sakti, timnas U-19 dilatih Indra Sjafri. Indra sendiri merupakan pelatih tersukses sepanjang sejarah timnas U-19 setelah dia membawa anak-anak asuhnya juara Piala AFF U-19 pada tahun 2013. 0 PSSI

Berita Terpopuler
Berita Lainnya
Senin, 07 Agustus 2023
Jumat, 04 Agustus 2023
Senin, 10 Juli 2023
Minggu, 09 Juli 2023
Selasa, 20 Juni 2023
Kamis, 08 Juni 2023
Jumat, 19 Mei 2023
Kamis, 11 Mei 2023
Rabu, 10 Mei 2023
Senin, 08 Mei 2023
Jumat, 28 April 2023
Selasa, 21 Maret 2023